Kisah yang bisa menjadi inspirasi banyak orang, walau usianya masih anak-anak namun semangatnya untuk berkurban menginspirasi kita semua. Bahwa berkurban bukan hanya untuk orang kaya, semua bisa berkurban asal ada niat dan kemauan yang kuat.
Mereka masih pelajar sekolah, sebaya mereka mungkin lebih suka membeli gadget baru ketika mempunyai uang untuk membelinya. Namun keenam anak ini lebih memilih untuk membelikannya dengan sapi untuk berqurban.
Ketujuh anak ini konsisten mengumpulkan uang jajannya selama 10 bulan. Hingga kemudian terkumpul uang sebanyak 20 juta. Mereka kemudian pergi ketempat peternakan sapi di daerah bogor dan membeli sapi qurban dengan uang tersebut. Kisah tersebut di posting dalam akun facebook peternakan sapi Bintang Tani Bogor.
Kaget sekaligus Bangga Ketika adik-adik ini datang ke Peternakan, Ketika ditanya “Mau apa dek?” dengan semangat dia membalas “Mau Qurban Pak”
Fyi, Adik kita ini menabung 10 bulan dari uang jajanya untuk membeli sapi seharga 20jt dengan kolektif 7 orang.
Jauh-Jauh Naik angkot dari Pasar Anyar Ke Dramaga Bogor.
Mereka tidak terlihat kaya dihadapan manusia, tetapi mereka sudah terlihat kaya dihadapan Allah.
Semoga Bisa Menginspirasi, Respect to our Brother ” tulis akun tersebut
Semoga Allah SWT menerima Qurban adik adik ini dan menjadikan mereka generasi yang Sholeh. Bermanfaat untuk bangsa , negara dan Agama.